Sebanyak 8 (delapan) orang
Kafilah MTQ Korpri Kota Mojokerto yang mengikuti lomba Musabaqoh Tilawatil
Qur’an Korpri tingkat Propinsi Jawa
Timur pamitan dan mohon doa restu kepada Walikota Mojokerto, Mas’ud Yunus di ruang
kerja Walikota, Senin (16/4/2018). Hadir pada acara ini yakni Sekretaris Daerah
Kota Mojokerto Dr. Ir. Gentur Prihantono, SP, Mt, selaku Ketua Dewan Pengurus
Korpri Kota Mojokerto, Kepala Kantor Kemenag Kota Mojokerto Suhaji, Ketua
Panitia pelaksana Gaguk Tri Prasetyo, ATD, MM, Kepala Bappeko Harlistyati, Msi,
dan pendamping / official Drs. M. Shoheh, Feery Machendra dan S. Imroatul
Ulfiah, Spd. Gaguk Tri Prasetyo, Ketua Panitia Pelaksana melaporkan bahwa
kafilah yang berjumlah 8 orang tersebut adalah Drs. Imron Yahya Da’I Alqur’an,
Khoirun NIsak, S,Ag daiyah Alqur’an, M. Zainul Mujtahidin, S.Pd Khot Kaligrafi,
M.Qosim, M.Pd.I Tartil, Anik Zahratun Nisa’, S.Pd.I tartil, Sholihin, S.Pd.I
tahfidz 5 juz, NIng Laila, S.Pd tahfidz 5 juz dan Kholifah, S.Pd.I Tilafah. Gaguk
mengatakan, persiapan yang telah dilakukan
terhadap kafilah Kota Mojokerto diantaranya pembinaan intensif, adanya
arahan dari Kepala Kemenag Suhaji hari Jum’at tanggal 13 April 2018 di
Sekretariat Korpri minta kepada kafilah
untuk belajar sungguh-sungguh, iklas dan tidak kalah pentingnya jujur
dalam lomba. Kepada kafilah yang akan berangkat hari Selasa tanggal 17 April
2018 menuju tempat lomba Sukolilo
Surabaya Walikota berpesan selama mengikuti lomba kafilah asal Kota Mojokerto dapat tampil prima dan mampu mengukir
prestasi terbaik dan selalu menjaga nama baik Korpri Kota Mojokerto.
Pembina
dan official hendaknya dapat memberikan semangat dan dorongan kepada peserta.
Jalin hubungan harmonis yang dilandasi saling pengertian serta selalu asah,
asih dan asuh agar tercipta kekompakan dalam semangat kebersamaan dengan satu
tujuan yaitu berjuang untuk tampil maksimal meraih prestasi terbaik. Lomba yang
diikuti ini dalam rangka upaya untuk meningkatkan iman seseorang sesuai Panca
Prasetya Korpri, setiap anggota Korpri harus mampu memberikan tauladan,
mengharumkan nama bangsa, betapa
bagusnya jika hal ini menjadi jiwa PNS. Sementara Sekdakot Gentur Prihantono
berharap 8 Kafilah MTQ Korpri Kota Mojokerto ini adalah orang-orang yang
terpilih dan menjadi kebanggaan Kota Mojokerto
, meskipun tidak membebani dengan iringan doa dari Walikota Mojokerto
paling tidak kafilah MTQ Korpri Kota Mojokerto dapat meraih juara.(yy).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar